Monday, January 4, 2016

Resep Membuat Ayam Bakar Rica-rica

Resep Membuat Ayam Bakar Rica-rica–Untuk anda yang tidak ingin repot anda bisa datang langsung ke beberapa rumah makan atau ayam kalasan. Tapi supaya anda lebih bisa menikmati makanan ini bersama dirumah, tentu untuk yang jago memasak tidak sulit untuk membuat masakan ini, tapi untuk yang belumpernah memasak tenang saja.

Saat Membuat sajian makanan yang spesial kali ini memang pas untuk anda, dengan sebuah sajian ayam bakar yang di buat dengan bumbu rica-rica ini tentu cocok untuk hidangan malam hari apalagi dengan rasa yang nikmat dari bumbunya serta pedas. Masakan ini pun mudah sekali untuk dibuat dan tidak sesulit yang anda pikirkan. berikut ada resep dan langkahnya tentang Resep Ayam Bakar Rica-rica:

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

  • Sedia 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
  • Sedia 1 sendok teh air jeruk nipis
  • Sedia 1 3/4 sendok teh garam
  • Sedia 4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
  • Sedia 2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
  • Sedia 1/2 sendok teh gula pasir
  • Sedia 300 ml air
  • Sedia 2 sendok makan minyak goreng

Bumbu Tumbuk Kasar:

  • Sedia 6 buah cabai merah
  • Sedia 8 butir bawang merah
  • Sedia 3 siung bawang putih
  • Sedia 1 buah tomat
  • Sedia 2 cm jahe

Langkah dan Cara membuat:

  1. Tahap awalan lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan 1 sendok teh garam. Dan diamkan 15 menit.
  2. Kemudian panaskan minyak, tumis bumbu tumbuk kasarnya, dan daun jeruk, dan serai sampai harum.
  3. Lanjut masukkan ayam. Dan aduk sampai berubah warna. Kemudian tambahkan sisa garam dan gula. Dan aduk rata. Kemudian tuang air. Dan biarkan sampai bumbu meresap dan kuah kental.
  4. Lalu bakar ayam di atas bara api sampai harum.
Artikel Terkait :


No comments:

Post a Comment